Saturday, 2024-05-18, 8:22 AM | Welcome Guest

Let's (Not) Talk About Football

Main » 2008 » September » 29 » Vasco Da Gama Denda Pemain Gemuk
Vasco Da Gama Denda Pemain Gemuk
8:52 AM
Klub elite Brasil, Vasco Da Gama, membuat kebijakan yang ketat menyangkut stamina dan kondisi tubuh pemain. Para pemain harus bisa menjga bentuk dan berat ideal tubuhnya. Jika kegemukan, maka mereka terancam denda.

"Para pemain tinggal tutup mulut dan melaksanakan aturan itu, atau mereka akan terkena denda. Kami terpaksa menerapkan denda kepada pemain yang kegemukan, karena saya tahu para pemain sepakbola suka makan banyak," ancam pelatih Vasco, Renato Gaucho.

Renato yang mantan striker Brasil menambahkan, pihaknya akan mendenda 112 euro (sekitar Rp1,5 juta) per hari setiap kelebihan badan sampai 1 kilogram. Dia memberi kesempatan kepada para pemain sampai Jumat atau Sabtu WIB untuk menurunkan berat badannya sampai level ideal. Jika ada yang belum bisa, maka setiap kelebihan berat badan akan dikenai denda.

Beberapa media massa Brasil memberitakan, sekarang ada enam pemain Vasco yang kelebihan berat badan, termasuk Edmundo. Pengumuman Renato itu sudah disampaikan kepada para pemain pada Rabu (24/9).

"Tidak ada tempat bagi pemain yang kelebihan berat badan. Mereka tak akan pernah dimainkan. Ini sebagai bagian dari tanggung jawab pemain terhadap bentuk tubuh mereka," tegas Renato.

Semua pemain Vasco Da Gama memang mendapat pemeriksaan fisik. Klub menghendaki setiap pemain berada dalam bentuk fisik idealnya.

"Kondisi fisik meemainkan peran penting dalam sepakbola. Semakin pemain mampu bermain stabil selama 90 menit, maka akan semakin disuka Renato," jelas pelatih fisik Vasco, Alexandre Mendes.

Renato kembali menjadi pelatih Vasco mulai minggu lalu, setelah setahun lebih menangani Fluminense. Dia dipecat Fluminense setelah hasil buruk dalam beberapa pertandingan.

Vasco sendiri yang pernaj juara Copa Libertadores 1998 dan juara Brasil empat kali, kini terpuruk di urutan ke-17 klasemen sementara. Maka, Renato menghendaki semua pemain dalam kondisi fisik terbaik dulu, sebelum mengeksploitasi taktik dan strategi. (kompas)

Views: 684 | Added by: benk2 | Rating: 0.0/0 |
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
Login form
News calendar
«  September 2008  »
SuMoTuWeThFrSa
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930
Search
Site friends