Friday, 2024-05-03, 10:00 PM | Welcome Guest

Let's (Not) Talk About Football

Main » Entries archive
Jika salah satu dari komponen pertandingan tersebut tidak anda hormati, maka kartu merah siap menanti anda. Ini yang dialami oleh Toro yang saat ini bermain untuk klub Brasil Flamengo.

Toro harus merasakan kartu merah akibat kelakuannya mendorong seorang anak gawang yang sedang mengambilkan bola untuknya. Anak gawang tersebut terjatuh ketika sedang berlari untuk mengambilkan bola untuknya. Namun Morales tak sabar dan mendorong anak gawang malang tersebut.  

Kontan wasit yang melihat kejadian tersebut langsung memberi kartu merah pada Morales yang membuatnya harus keluar dari lapangan pertandingan.

Toro menjadi kurang sabar karena timnya sedang dalam posisi tertinggal ketika menghadapi tuan rumah Nacional dari Uruguay. Yang lebih hebat lagi, setelah pertandingan usai para penonton yang sedang bergembira karena timnya unggul telak dengan skor 3-0 mengelu-elukan si anak gawang yang baru berusia 13 tahun itu. (jagobola)

Views: 695 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-24 | Comments (0)

Liga Indonesia edisi 13 boleh jadi merupakan kompetisi sepakbola profesional terlama di dunia karena berlangsung satu tahun penuh. Meski demikian, untuk ukuran dalam negeri durasi tersebut bukanlah rekor terlama.

Jika kompetisi semi-profesional dihitung, era Galatama pernah mencatat masa aktif yang sangat lama. Galatama II tercatat digelar dari Oktober 1980 sampai Maret 1982, dan itu berarti kompetisi baru rampung setelah 17 bulan. 

Kompetisi Galatama XI juga menghabiskan lebih dari satu tahun. Dimulai pada November 1990, perhelatan itu baru tuntas 15 bulan kemudian alias berakhir pada Februari 1992.

Nah, di era kompetisi profesional, Liga Indonesia XIII berlangsung genap satu tahun. Pertandingan pertama digelar 10 Februari 2007, pertandingan final terjadi pada 10 Februari 2008. (detiksport)

Views: 1005 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-24 | Comments (4)

nullPiala Dunia 2010 masih 625 hari lagi sebelum resmi dibuka. Namun maskot untuk turnamen yang baru pertama kali dihelat di Benua Afrika itu sudah diperkenalkan secara resmi.

Namanya Zakumi. Maskot yang satu ini berupa seekor macan tutul berwarna hijau dengan rambut tebal berwarna coklat dan tentunya totol-totol hitam di sekujur tubuh. Warna hijau dipilih sebagai representasi permukaan lapangan rumput.

Berbeda dengan banyak maskot Piala Dunia sebelumnya, Zakumi memiliki sejarah hidup alias biografi. Dia diceritakan lahir pada 16 Juni tahun 1994, bertepatan dengan berakhirnya politik apartheid di Afrika Selatan.

Nama Zakumi, yang ternyata terdiri dari dua suku kata, juga tidak sembarangan pilih karena memang punya makna khusus. "ZA", merujuk pada negara tuan rumah Afrika Selatan, sementara "Kumi" dalam beberapa bahasa lokal Afrika bisa diartikan se ... Read more »
Views: 699 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-23 | Comments (0)

nullDemokrasi diterapkan sebuah klub kecil di Inggris untuk menentukan kelayakan membeli seorang pemain. Melalui voting internet, 30 ribu anggota klub tersebut diminta membuat keputusan.

Klub tersebut bernama Ebbsfleet United, sebuah klub amatir yang bermarkas di timur London. Pada hirarki Liga Inggris klub ini ada empat level di bawah Premier League. 

Tim ini dimiliki oleh fans, yang masing-masing membayar iuran keanggotaan tahunan sebesar 35 poundsterling pada situs komunitas myfootballclub.couk, setelah terjadi takeover senilai 600 ribu pounds.

Pendiri website tersebut, Will Brooks, mengatakan kepada BBC, Kamis (28/8/2008), bahwa Ebbsfleet telah menerima sebuah penawaran untuk membeli striker John Akinde dari klub yang tidak disebutkan namanya, senilai 140 ribu pounds.

Atas penawaran tersebut, semua anggota klub dimintakan pendapatnya. Hasilnya akan menentukan apakah pemain ... Read more »
Views: 728 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-21 | Comments (0)

Memiliki wajah mirip Mike Ashley, pemilik Newcastle United, pada masa ini adalah hal terakhir yang diinginkan oleh fans Magpies manapun. Bisa-bisa, mereka jadi korban salah pukul.
Seperti yang menimpa Alan McKenna, seorang fanatik Newcastle. McKenna, seorang ayah dari dua anak, mendapat perlakuan tidak menyenangkan ketika ia masuk ke Chicago Rock Cafe di kawasan Durham.

"Saya didekati oleh dua orang. Salah satu dari mereka bertanya, "Apakah kamu pemilik Newcastle United?". Saya sudah tahu akan ada masalah karena mereka tampak mabuk dan agresif," aku McKenna seperti dikutip Daily Mail.

"Saya mencoba tertawa untuk meredakan ketegangan. Saya bilang, "bukan"," lanjutnya. "Tapi salah satu dari mereka bilang, "Kamu pembohong!" dan mencoba memukul saya. Tapi dia gagal karena beberapa orang yang bersama saya menjauhkan mereka dari saya."

Ashley bagai menjadi musuh publik Newcastle menyusul mundurnya manajer Kevin Keegan yang mengeluhkan caranya mengelo ... Read more »
Views: 701 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-19 | Comments (0)

nullHamburg ingin memiliki keterikatan dengan fans setianya hingga akhir hayat. Ungkapan tersebut tertuang dalam arti sebenarnya karena mereka telah menyiapkan sebuah pemakaman khusus bagi suporter fanatiknya.

Bertempat tak jauh dari stadion Hamburg, HSH Nordbank Arena, sebuah pemakaman yang mampu menampung sebanyak 500 kuburan telah dibangun. Pemakaman yang dibuka pada hari Selasa (10/9/2008) lalu itu nantinya hanya diperuntukkan bagi fans Hamburg.

Hamburg tampaknya ingin meninggalkan kesan bahwa hingga akhir hayatnya fans tetaplah bagian dari mereka. Dengan jarak yang hanya "sepelemparan batu", dari pemakaman tersebut akan terlihat dan terdengar jelas suasana stadion.

Dengan bantuan arsitek Frido Rohrs, Hamburg berhasil menyelesaikan pembangunan pemakaman ini dalam waktu satu tahun. Pihak Hamburg berharap bahwa nantinya hal serupa bisa diikuti oleh klub-klub sepakbola ... Read more »

Views: 648 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-19 | Comments (0)

Pemilik baru Manchester City benar-benar serius mempersiapkan klub tersebut jadi yang terbesar di dunia. Dengan jargon 'Virgin of Asia' mereka siap memproduksi fast food sampai kendaraan berlabel The Citizens.

Saat memutuskan membeli City dari Thaksin Shinawtra, Abu Dhabi United Group for Development and Investment sepertinya sudah punya rencana jangka panjang soal ke mana klub tersebut akan di bawa. Jika misi tersebut sukses terlaksana, status Manchester United sebagai salah satu klub terbesar didunia - baik di dalam maupun di luar lapangan - bakal dengan mudah dilangkahi.

Rencana pengembangan City oleh Abu Dhabi United Group for Development and Investment tersebut termuat dalam sebuah cetak biru setebal 83 halaman. Proposal yang disebut-sebut sebagai "Sebuah Kesepakatan Baru di (dunia) Sepakbola".

Diberitakan Guardian, dokumen 83 halaman tersebut juga merupakan hasil rancangan Presiden Eksekutif City, Garry Cook. Mantan Presiden Nike yang terkenal sangat ambis ... Read more »
Views: 645 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-19 | Comments (0)

Ada yang berbeda di kostum Liverpool ketika bertanding melawan Marseille di Liga Champions. Logo Carlsberg yang telah menjadi sponsor sejak 1992 mendadak hilang. Ada apa ya?

Ada dua hal yang menjadi alasan mengapa The Reds harus menanggalkan sponsornya ketika berlaga di Stade Velodrome, kota Marseille, Prancis, Rabu (17/9/2008) dinihari WIB. Yang pertama adalah karena Carlsberg merupakan brand minuman beralkohol. Dan yang kedua, di Prancis brand minuman beralkohol sama sekali tak boleh beriklan melalui media televisi.

Mengingat laga Marseille vs Liverpool merupakan salah satu pertandingan yang disiarkan di TV, maka jadilah Steven Gerrard dkk bermain dengan jersey polos.

Prancis memang sangat ketat untuk urusan minuman beralkohol. Seperti diberitakan AFP, sejak tahun 1991 produsen minuman beralkohol sama sekali tak boleh melakukan kegiatan promosi di televisi. Mereka hanya boleh beriklan melalui media cetak, radio, dan sales outlet milik mereka sendiri.

M ... Read more »
Views: 708 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-18 | Comments (2)

nullSaat ini meng-update informasi seputar perkembangan sepakbola lewat internet sudah sepeperti "keharusan". Tahukah Anda situs klub Inggris mana yang paling banyak dikunjungi orang? Manchester United.

Baru-baru ini lembaga analisis web comScore merilis studi untuk mengukur popularitas sepakbola Liga Inggris berdasarkan traffic internet. Studi ini mengungkap, mayoritas pengakses situs empat besar klub bola di Inggris -- Manchester United, Liverpool, Arsenal dan Chelsea -- berasal dari luar Inggris.

Manchester United (MU) menjadi yang paling top soal jumlah kunjungan situs, yakni 912.000 pengakses tiap bulan. MU diikuti berturut-turut oleh Liverpool, Arsenal dan Chelsea.

Adapun premierleague.com, situs resmi Liga Inggris menarik minat rata-rata 1,2 juta pengunjung tiap bulan pada musim kompetisi 2007/2008.

Premierleague.com punya 55 persen pengunjung yang berasal dari luar ... Read more »
Views: 722 | Added by: benk2 | Date: 2008-09-17 | Comments (0)

« 1 2 3 4 5
Login form
News calendar
«  May 2024  »
SuMoTuWeThFrSa
   1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031
Search
Site friends